Kereta Cepat Whoosh Mengalami Keterlambatan 50 Menit Akibat Layangan Yang Tersangkut di Jaringan Listrik

· 1 min read
kaisar-gif
dynasty-gif
Thumbnail

Medan, Gelora Info — Kereta cepat Whoosh (rute Jakarta–Bandung) mengalami gangguan akibat layangan yang tersangkut di jaringan listrik aliran atas (LAA) pada jalur antara Stasiun Padalarang dan Tegalluar (Summarecon), lokasi ini berada di wilayah Bandung Barat, Cimahi, dan Bandung. Gangguan ini terjadi pada 23 Juni 2025, menyebabkan keterlambatan perjalanan hingga 50 menit.

Momen ini menjadi sorotan karena sepanjang Juni 2025 jumlah gangguan akibat layangan melonjak drastis, dari yang awalnya hanya sekitar 7–8 kali per bulan di awal tahun, kini mencapai lebih dari 50 kejadian dalam satu bulan.

Untuk mencegah kejadian serupa, KCIC telah memasang larangan main layang-layang dalam radius 500 meter dari rel, memperkuat patroli dengan 530 petugas, sekaligus mengaktifkan 1.700+ CCTV di sepanjang jalur. Sosialisasi intensif juga dilakukan ke sekolah dan warga sekitar rute kereta cepat.

Logo
Copyright © 2025 GeloraInfo. All rights reserved.